Pengertian Mail Server

Pengertian Mail Server

Diperbaharui 29 April 2020 3:14 AM

Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan materi tentang pengertian mail server dan analogi sehingga lebih mudah dalam memahami apa itu mail server. Ini adalah materi dari mata kuliah jaringan komputer ketika saya kuliah, dari pada diabadikan sendiri lebih baik saya bagikan saja.

Pengertian Mail Server atau yang sering disebut juga E-mail server digunakan untuk mengirim surat melalui internet. Dengan begitu, dapat mempermudah dalam penggunaannya karena lebih cepat dan efisien. Untuk membuat mail server harus terdapat SMTP dan POP3 server yang digunakan untuk mengirim dan menerima email.

Mail Server

  1. Mail Server memberikan layanan kepada pengguna internet berupa layanan email
  2. Proses
    User mengirim message
    Pertama kali message dikirim dari host user menuju ke mail server
    Mail server mengirim message ke mail server yang lain di internet dimana penerima berada
    Mail server penerima kemudian mengirimkan pesan ke sistem host penerima
  3. Pada masing-masing tahapan ada perbedaan tipe operasi dengan menggunakan agent yang berbeda
  4. Tiga Macam agent
    MUA : Mail client yang digunakan user untuk mengirim email ke user lain
    MTA : Mail server yang menggunakan SMTP untuk mengirimkan pesan dari satu mail server ke mail server yang lain
    MDA : Mengambil pesan yang diterima oleh mail server dan mengirimkannya ke user account

Protokol yang umum digunakan antara lain protokol SMTP, POP3 dan IMAP. SMTP (Simple Mail Transfer Protocol) digunakan sebagai standar untuk menampung dan mendistribusikan email, sedangkan POP3 (Post Office Protocol v3) dan IMAP (Internet Mail Application Protocol) digunakan agar user dapat mengambil dan membaca email secara remote yaitu tidak perlu login ke dalam sistem shelll mesin mail server tetapi cukup menguhubungi port tertentu dengan mail client yang mengimplementasikan protocol POP3 dan IMAP.

Apa itu email?

  • Surat elektronik, dikirim via Internet/cloud
  • Cepat sampai dalam detik atau menit (if without problem).

Itulah artikel tentang pengertian mail server yang dapat saya sampaikan, jika kurang lengkap mohon maaf, semoga bermanfaat.

Baca Juga :

Domain Name System (DNS)
Pengertian Domain Dan Hosting

susantokun avatar
susantokun
Hanya seorang programmer yang fokus di bidang web development. Tidak nyaman dengan keramaian dan suka akan keindahan.
Kebijakan Berkomentar :
1. Dilarang berkomentar yang mengandung SPAM, SARA, HOAX, PORNO.2. Mohon sertakan informasi detail saat terjadi error (pesan error, sreenshoot, code, logs, dsb.).